Melalui Dana CSR, Diskop UKM NTB Bersama PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA) Gelar Pelatihan Digital Marketing Bagi UMKM

Mataram: Kadiskop UKM NTB Ahmad Masyhuri,SH didampingi oleh Kepala UPTD Balatkop UKM NTB Drs.Dikdik Kusnandika,MM dan Stakeholder Relation Manager PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA) Arif Haryanto tadi pagi membuka Pelatihan Digital Marketing Bagi UMKM Program Tanggungjawab Sosial Dan LIngkungan PT,Angkasa Pura Indonesia di UPTD Balatkop UKM NTB Dinas koperasi UKM NTB. Diklat ini merupakan kerjasama antara Diskop UKM NTB dengan PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA). Diklat dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 30 – 31 Desember 2024 dan diikuti oleh 20 orang para pelaku UMK yang ada di Lingkungan UPTD Balatkop UKM NTB dan tentunya telah melalui seleksi yang dilakukan oleh Diskop UKM NTB dan Pendamping PLUT KUMKM.(30/12/2024)
Dalam sambutannya Ahmad Masyhuri mengatakan atas nama pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada PT Angkasa Pura atas bantuan yang diberikan kepada para pelaku UKM dalam bentuk pelatihan Digital Marketing.
Kata Masyhuri, untuk diketahui bahwa jumlah pelaku UKM di NTB sangat banyak Jumlahnya , dari hasil pendataan sekitar 34. 000 lebih UKM di NTB dan itu belum termasuk yang bergerak di bidang pertanian, sedangkan menurut data BPS terdapat sekitar 600.000 pelaku UKM di Provinsi Nusa Tenggara Barat.
“Bersyukur kita pada pagi hari ini walaupun jumlahnya 20 Pak cukup membantu karena pemerintah provinsi pun tahun ini hanya bisa mendekati sekitar 1690 peserta diklat, sangat sedikit dibanding dengan jumlah dari jumlah yang ada. Kami mengharapkan melalui dan CSR ini kerjasamanya akan bisa terus berlanjut”. Ujar Masyhuri
Sambung Masyhuri, pemilihan pelatihan ini pun sudah dibiayai dari angkasa sebesar melalui daa CSR sebesar 20 juta rupiah dan ini sungguh matching dengan program pemerintah dari Kementerian, dan Pemerintah Provinsi NTB, memang ini menjadi salah satu kegiatan andalan adalah bagaimana para pelaku UKM ini bisa bertransaksi berjualan secara elektronik lewat internet. Pemerintah tentu tidak akan bisa sendiri untuk melaksanakan program-program itu tanpa melibatkan dari pihak lain seperti PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA).
Masyhuri berharap kepada para peserta diklat agar mengikuti dengan serius walaupun hanya dua hari, tentu kedepannya insyaAllah berguna ketika melaksanakan bisnisnya, karena sekarang bisnis itu untuk melakukan promosi tidak hanya off line semata tapi bisa cukup lewat dalam rumah secara digital.
Sementara Stakeholder Relation Manager PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA) Arif Haryanto mengatakan pelatihan Digital Marketing ini sejatinya adalah merupakan salah satu program yang memang diselenggarakan hampir rutin setiap tahun yang ditujukan untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan dari UMKM khusus yang ada di Lombok dan NTB agar bisa lebih berkembang sesuai dengan tuntutan zaman karena memang sekarang kebanyakan pemasaran itu salah satunya lewat platform digital maka ini dipandang penting untuk pembekalan bagi para pelaku usaha maupun UMKM yang ada di NTB.
Haryanto menyampaikan terima kasih kepada Dinas Koperasi UKM NTB yang telah memberikan kesempatan untuk kerjasama dan bersinergi. Dan mudah-mudahan ke depan ada banyak program lagi yang memang bisa di kerjasamakan dengan PT. Angkasa Pura I Lombok International Airport (LIA) sehingga diklat seperti ini, tidak hanya di rasakan di Lombok Tengah saja akan tetapi juga di kota Mataram atau tempat-tempat lain.
“Memang selama ini fokus kami masih di lingkar bandara pak karena sesuai dengan arahan dari Jakarta bahwa prioritas utama dalam ring 1 yakni di Lombok Tengah. Mudah-mudahan ke depan kami bisa melebarkan lebih dari Lombok Tengah bisa ke seluruh wilayah NTB”. Ujar Haryanto.
Haryanto berharap kepada para peserta semoga apa yang didapatkan dari pelatihan ini bisa menjadi bekal dan menambah wawasan maupun kemampuan untuk bisa bersaing di era yang memang semakin digital sehingga usaha yang dijalani mudah-mudahan bisa semakin meningkat.
Hadir juga dalam pembukaan diklat Sekretaris Diskop UKM NTB, Perwakilan Dinas Sosial NTB, para Pejabat Eselon III dan IV lingkup Diskop UKM NTB dan UPTD Balatkop UKM NTB serta Widyaiswara UPTD Balatkop UKM NTB. (Abdi KM Mataram)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *