PEDA – PENAS

Alhamdulillah, mewakili Gubernur NTB – Bapak Dr. H. Zulkieflimansyah, menghadiri, memberi arahan sekaligus membuka acara Pelaksanaan Pekan Daerah (PEDA) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Tahun 2023 dilanjutkan dengan Pelepasan Kontingen Pekan Nasional (PENAS) asal Provinsi NTB yang akan ke Sumatera Barat. Balai Pelatihan Pertanian dan Perkebunan Narmada-Lombok Barat, Senin 5 Juni 2023.

Tiba2 ingatan melayang ke tahun 1996. Ketika NTB menjadi tuan rumah PENAS di lokasi yg kini jadi Kantor Bupati Lombok Barat. Teringat sosok Gubernur NTB Bapak H. Warsito, Bupati Lobar – Mik HL Mujitahid dan tokoh2 lainnya yg berjuang mensukseskan PENAS dengan jumlah tamu yg sangat banyak untuk ukuran kala itu.

Setelah PENAS kemudian ada lagi PEPENDES, acara nasional yg diselenggarakan di Puyung Lombok Tengah. Gara2 PEPENDES ini banyak dedare2 Puyung bertemu jodoh dan kini tersebar ada yg di Sumbar, Kaltim, Sulawesi,Jawa dll….

Tema PEDA kali ini Meningkatkan Potensi dan Nilai Tambah Komoditi Unggulan Daerah Melalui Pertanian Lestari dan Industrialisasi Menuju NTB Gemilang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan hasil2 pertanian dan perikanan dari Kelompok Tani dan Nelayan Andalan ( KTNA ) sekaligus untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan potensi dan kontribusi sektor pertanian dan perikanan bagi pembangunan ekonomi lokal dan nasional. Potensi yg melimpah belum mampu termanfaatkan secara optimal.

Berbagai tantangan kini bermunculan. Alih fungsi lahan yg mengganggu tingkat produksi, perubahan cuaca, tehnologi pertanian, kelangkaan SDM berkualitas termasuk bgmn meningkatkan minat kaum milenial untuk tertarik terjun mengolah pertanian dan perikanan ini secara modern dan berdaya saing.

There is a will there’s a way…………(H.Lalu Gita Ariadi – Sekda NTB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *