Talk show dan Podcast perdana besutan Dinas Kominfotik NTB, bertajuk ”PPID isTime wAction”, menghadirkan Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat Arya Sandhiyuda, dan Direktur Policy Plus NTB Hendriadi, SE., ME., bertempat di Podcast Bintang (Beri Info Terbaru dan Cemerlang), Dinas Kominfotik NTB, Mataram (6/7/8/24).
Hendriadi selaku Direktur Policy Plus memberikan apresiasi dan mendorong penguatan kelembagaan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di Provinsi NTB.
“Saya kira PPID sudah on the track. Tinggal diperkuat kelembagaannya dengan naik level sebagai bidang tersendiri di dalam struktur badan publik. Sehingga lebih kuat dan luas jangkauannya dalam pelayanan informasi publik,” ungkap Pria yang pernah menjadi komisioner KI tersebut.
Ditambahkan Bang Hendri sapaan akrabnya, tidak cukup membicarakan hak dan kewajiban PPID, tapi aspek keberlanjutan dan jenjang karir personalnya harus ada kejelasan dan kepastian. Jangan sampai gegara merangkap jadi PPID karirnya malah tersendat. Termasuk aspek perlindungan dalam aspek konsekuensi pasca sengketa informasi dengan pemohon informasi publik.
“Yang lebih penting lagi dukungan yang optimal berupa SDM, anggaran dan political juga penting jika ingin kewajiban PPID dalam pelayanan informasi publik lebih baik kedepannya,” harapnya.(diskominfotik)