Buka Seminar dan Pelatihan Jurnalistik SMSI NTB, Kadis Kominfotik: Independensi Pers Dibutuhkan

Mataram – Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Nusa Tenggara Barat Dr. Najamuddin Amy, M.M, saat membuka kegiatan Seminar dan Pelatihan Jurnalistik yang diselenggarakan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) NTB, menyampaikan independensi pers menuju pilkada damai 2024, dibutuhkan.

“Independensi pers dibutuhkan
dalam pilkada damai. Kita harus berpihak pada kebenaran,” jelasnya di Mataram, 21/9/2024.

Dalam kesempatan tersebut, Doktor Najam memberikan sambutan sekaligus menyampaikan materi yang merujuk pada netralitas pers, yang menekankan pers untuk tidak berafiliasi pada salah satu pihak manapun, mengingat pers menjadi pilar demokrasi, penyangga negara Indonesia. Wartawan harus mampu menjadi penjernih informasi dengan tetap memegang teguh nilai-nilai kebenaran dan obyektivitas.

“Peran pers tidak main-main, dalam pilkada pers harus menggarisbawahi posisinya, pers harus mampu menjaga kepercayaan publik,” tandasnya.

Dalam pada itu, Ketua SMSI NTB H.M. Syukur, S.H, berharap melalui pelatihan yang diselenggarakan organisasi SMSI NTB, di bawah naungannya itu bukan hanya dapat memberikan pengetahuan secara teknis, tetapi pemahaman mendalam tentang tanggung jawab dan profesional. Sekaligus menjadi ajang kolaborasi membangun jaringan, membangun media yang bermanfaat untuk masyarakat.

“Kami berharap melalui pelatihan ini, para peserta tidak hanya mendapatkan pengetahuan teknis, tetapi pemahaman mendalam tentang tanggung jawab media dan profesionalisme pers.” pungkasnya. (pnd/dyd/kominfotikntb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *