Sebelum Cari Kerja #Cari Aman dlu bersama Astra Motor NTB Safety Riding di Job Fair SMKN 3 Selong

Lombok Timur – Astra Motor NTB menunjukkan komitmennya dalam mendukung keselamatan berkendara dan pengembangan karier generasi muda. 10 Oktober 2024, Astra Motor NTB menyelenggarakan kegiatan Safety Riding di lapangan SMKN 3 Selong, Kabupaten Lombok Timur. Acara ini tidak hanya diisi dengan pelatihan keselamatan berkendara, tetapi juga diramaikan dengan Job Fair yang diikuti berbagai perusahaan serta Servis Gratis bagi konsumen Astra Motor.

Kegiatan safety riding ini dipandu oleh Satria Wiman Jaya , instruktur safety riding dari Astra Motor NTB. Dalam materinya, Satria memberikan penjelasan mendalam mengenai teknik berkendara yang aman dan cara menghindari potensi kecelakaan di jalan. Simulasi berkendara aman juga dilakukan, dengan melibatkan peserta secara langsung untuk mencoba praktik teknik berkendara yang benar.

“Kami ingin menanamkan pentingnya keselamatan berkendara kepada generasi muda, terutama para pelajar yang nantinya akan sering berkendara. Edukasi ini sangat penting agar mereka dapat menjadi pengendara yang lebih bertanggung jawab,” ujar Satria.

Acara ini juga merupakan rangkaian acaraJob Fair yang di adakan oleh SMKN 3 Selong, yang diikuti oleh beberapa perusahaan ternama. Para siswa dan alumni SMKN 3 Selong serta masyarakat umum diberikan kesempatan untuk bertemu langsung dengan para perekrut dari berbagai industri, membuka peluang untuk mendapatkan informasi lowongan kerja dan magang.

Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, Astra Motor NTB juga menyediakan Servis Gratis bagi konsumen yang membawa kendaraannya ke lokasi acara. Pelayanan ini disambut antusias oleh para peserta, terutama yang ingin memeriksa kondisi motor mereka tanpa dikenakan biaya. Diskon khusus untuk penggantian suku cadang tertentu juga ditawarkan selama acara berlangsung.

Manajer Marketing Astra Motor NTB Chrystian David , “Kami berharap acara ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, baik dari segi kesadaran keselamatan berkendara maupun dalam mendukung pengembangan karier generasi muda. Melalui acara ini, kami ingin terus berkontribusi dan memperkuat hubungan dengan masyarakat Lombok Timur, khususnya di SMKN 3 Selong.”

Dengan rangkaian acara yang bermanfaat, Astra Motor NTB kembali menunjukkan dedikasinya dalam meningkatkan keselamatan berkendara serta membuka peluang karier bagi generasi muda di Lombok Timur.Tim KM MD Astra Motor NTB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *