
Bukit Tinggi, Gunung sari, 28 Februari 2025 – Hello Project terus berupaya menciptakan model pemberdayaan yang berkelanjutan bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) melalui pendekatan berbasis pilot project. Salah satu inisiatif strategis yang dijalankan adalah pembinaan bersama UKM “Bukit Halwun Gula Aren” yang dikelola oleh Bang Rodi. Program ini bertujuan untuk memperkuat daya saing UKM lokal dalam industri gula aren melalui inovasi dan strategi pemasaran yang lebih efektif.
Dalam program ini, Hello Project memberikan pendampingan kepada para pelaku UKM untuk meningkatkan kapasitas produksi, manajemen usaha, serta pengemasan produk agar lebih menarik dan sesuai dengan standar pasar modern. Selain itu, aspek digitalisasi dan pemasaran berbasis teknologi juga menjadi fokus utama dalam mendukung pengembangan usaha.
Bang Rodi, selaku owner UKM Bukit Halwun, menyambut baik kolaborasi ini dan menegaskan pentingnya inovasi dalam mempertahankan keberlangsungan usaha gula aren. “Kami sangat mengapresiasi dukungan dari Hello Project dalam membantu kami meningkatkan kualitas produk dan menjangkau pasar yang lebih luas. Dengan adanya strategi yang tepat, kami optimis UKM gula aren dapat berkembang lebih pesat,” ungkapnya.
Project Manager Hello Project, Rizki Hidayatullah, menjelaskan bahwa konsep pilot project ini dirancang agar dapat menjadi model bagi UKM lain di NTB. “Kami ingin menciptakan ekosistem pemberdayaan yang dapat direplikasi oleh UKM lain. Melalui program ini, kami berharap dapat membangun standar produksi dan pemasaran yang lebih baik bagi industri gula aren,” jelas Rizki.
Selain pelatihan dan pendampingan, program ini juga membuka peluang kemitraan dengan berbagai pihak, termasuk institusi pemerintah dan sektor swasta, guna mendukung akses pembiayaan serta memperluas jaringan distribusi produk gula aren.
Dengan strategi yang sistematis dan dukungan dari berbagai pihak, Hello Project optimis bahwa program ini akan memberikan dampak nyata bagi keberlanjutan UKM lokal. Ke depan, model pembinaan berbasis pilot project ini akan terus dikembangkan agar lebih banyak pelaku usaha dapat merasakan manfaatnya dan berkontribusi dalam memperkuat ekonomi berbasis komunitas.(Rizki Hidayatullah Komunitas Hello Project)