IHGMA NTB Adakan Seminar “Managing Diversity in Hospitality Industry

Senggigi : Sebagai Upaya Menyamakan Persepsi dan Memajukan Industri Perhotelan dan Pariwisata, Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA) NTB mengadakan seminar dengan tema “Managing Diversity in Hospitality Industry” Sabtu 25 mei 2024.

Bertempat di Hotel Merumatta Senggigi Lombok Barat, Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA) NTB mengadakan seminar dengan tema “Managing Diversity in Hospitality Industry” yang bertujuan untuk membahas pentingnya keberagaman dalam industri perhotelan dan bagaimana memanfaatkannya untuk kesuksesan bisnis.

Seminar yang baru pertama kali di inisiasi oleh IHGMA NTB ini dihadiri oleh PJ Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi , para pemilik usaha, direktur, general manager dari berbagai akomodasi seperti hotel, villa, dan resort. Selain itu, para head of department, supervisor, akademisi, dan pemilik usaha partner hotelier turut serta dalam acara ini.

Dalam sambutannya PJ. Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi yang membuka kegiatan ini mengatakan, seminar yang diselenggarakan oleh IHGMA DPD NTB ini adalah sebuah inisiatif yang penting dalam dunia perhotelan dan pariwisata.

Dalam industry yang terus berubah dan berkembang, mempersiapkan sumber daya manusia SDM yang berkualitas sangat penting untuk mencapai kesuksesan, tegasnya.

Menurutnya, pemerintah dan pelaku usaha dituntut dalam satu komitem bersama, koordinasi tingkat tinggi ( High Level Coordination ) harus sering-sering bertemu dan mengunjungi pelaku pariwisata, baik pada saat sepi maupun ramai. Dengan mendengarkan keluhan serta mencari  tahu apa yang harus dilakukan dan apa yang perlu di sempurnakan.

Pelaku Wisata memang harus sering melakukan pertemuan dengan pemerintah daerah dan stakeholder terkait, guna membahas segala persoalan yang menjadi tantangan dan mencari solusi bersama,dalam pengembangan dan promosi guna menarik wisatawan untuk berkunjung ke destinasi wisata yang ada di NTB. “pintanya

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatit Sandiaga Salahudin Uno dalam video conferencenya menyampaikan Apresiasinya kepada IHGMA NTB yang telah menginisiasi kegiatan Seminar ini.

Menurutnya, dalam era globalisasi kemajuan tehknologi dan transportasi saat ini sangat berkembang, hal ini juga tentunya menjadi industry hospitality yang di alami sekarang, dimana para pekerjanya datang dari berbagai latar belakang, sosial, suku, ras yang berbeda, dan keberagaman ini perlu di kelola dengan baik.

Mengelola keberagaman merupakan kompetensi  khusus yang harus dikuasai oleh para pimpinan di industry hospitality, dan bahkan dalam Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia SKKNI di bidang hotel dan restoran , mengelola keanekaragaman di tempat kerja menjadi kompetensi  dasar yang harus di kuasasi.

“ Kepada rekan-rekan industry hospitality khususnya kepada rekan-rekan General Manager untuk tanamkan rasa Bhineka Tunggal Ika, sebagai semboyan bangga kepada moto dari bangsa kita dimana harus mencintai sesame, “pesannya”.

Di tempat yang sama Ketua IHGMA NTB, Lalu Kusnawan, SE, dalam sambutannya menyampaikan tujuan IHGMA NTB mengadakan seminar ini untuk membangun dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di industri perhotelan NTB.

Kami ingin membuktikan bahwa kemampuan hotelier di NTB semakin maju, berkembang, dan mampu mengikuti perkembangan tren pariwisata.” Dan dengan tema keberagaman ini, kami berharap para pemimpin dan hotelier yang kompeten dapat lebih memanfaatkan keberagaman, baik internal maupun eksternal, sebagai jalan menuju kesuksesan.

Kami juga berharap agar IHGMA NTB semakin memiliki banyak anggota berkualitas, cerdas, dan dapat mengharumkan nama NTB secara nasional bahkan internasional.”

Keberagaman bukanlah alasan kesulitan, tetapi sebaliknya, menjadi kekuatan di dunia perhotelan dan pariwisata, “tegasnya”

Hal ini juga telah membawa dampak positif dengan mulai  banyak perusahaan/pengusaha hotel baik di Lombok bahkan hampir di seluruh wilayah di Indonesia mencari pemimpin usaha hotel mereka melalui asosiasi IHGMA. Dan Ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras asosiasi yang mengutamakan profesionalisme, integritas, serta networking dapat bermanfaat bagi kelompok maupun individu anggotanya.

Tentunya dengan adanya kegiatan seminar kali ini, IHGMA NTB terus berkomitmen dalam pengembangan SDM perhotelan, memastikan bahwa setiap anggota memiliki kompetensi yang diperlukan untuk bersaing di tingkat nasional dan internasional. “harapnya

IHGMA NTB adalah asosiasi yang berkomitmen untuk memajukan industri perhotelan di NTB melalui pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas. Dengan mengadakan berbagai seminar dan pelatihan, IHGMA NTB terus berusaha meningkatkan profesionalisme dan kompetensi para anggotanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *