
Mataram – Astra Motor NTB mengimbau masyarakat untuk selalu memastikan keaslian oli kendaraan Honda mereka. Sparepart Manager Astra Motor NTB Purnama Jaya mengingatkan penggunaan oli yang asli sangat mempengaruhi perfroma kendaraan. Hal ini dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Motorku X.
Purnama Jaya menjelaskan, Aplikasi Motorku X memiliki fitur khusus yang memungkinkan konsumen untuk memverifikasi keaslian oli Honda.
“Dengan fitur ini, konsumen dapat terhindar dari pemalsuan oli yang dapat merusak mesin kendaraan,” tambahnya.
Cara pengecekan keaslian oli melalui Motorku X cukup sederhana:
1. Unduh dan instal aplikasi Motorku X di smartphone Anda.
2. Registrasi atau login ke akun Anda.
3. Pilih menu “Layanan” dan cari fitur “Cek Keaslian Oli”.
4. Ikuti instruksi yang diberikan, biasanya dengan memindai kode QR atau memasukkan kode unik yang tertera pada kemasan oli.
Selain fitur cek keaslian oli, Motorku X juga menawarkan berbagai kemudahan lain bagi pengguna motor Honda, seperti:
• Booking servis online
• Informasi promo dan diskon
• Riwayat servis kendaraan
• Layanan darurat 24 jam
Astra Motor NTB berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik bagi konsumen Honda, termasuk dalam hal penyediaan suku cadang dan oli asli.
“Kami berharap dengan adanya fitur ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menggunakan oli asli untuk menjaga performa dan keawetan kendaraan Honda mereka,” terang Purnama Jaya. (Tim KM MD Astra Motor NTB)