Skip to content
Kampung Media
Kampung Media

Kampung Media

penghargaan-kampung-media
Primary Menu
  • Inspirasi Kampung
  • Kuliner Kampung
  • Wisata Kampung
  • Otomotif
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Pemerintahan
  • Sosial Keagamaan
  • Ekonomi

Ikuti Rakornas Perencanaan Penanggulangan Kemiskinan Tahun 2025, Sekda NTB : Alhamdulillah, NTB Keluar dari 10 Besar

adminkampung March 17, 2025
download (1)

Mataram, Diskominfotik NTB – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si mengikuti Rapat Koordinasi Tingkat Nasional Perencanaan Penanggulangan Kemiskinan Tahun 2025 yang diselenggarakan Bapenas RI secara daring di Ruang Rapat Sekda NTB, Senin (17/03).

Di Provinsi NTB, persentase penduduk miskin pada bulan September 2024 sebesar 11,91 persen, menurun 1,00 persen poin terhadap bulan Maret 2024 dan menurun 1,94 persen poin terhadap Maret 2023.

NTB meraih peringkat ke – 12 Provinsi Dengan Kemiskinan Tertinggi di Indonesia, sementara Provinsi Jawa Timur berada di peringkat pertama, dilanjutkan dengan Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Miq Gite menyampaikan bahwa Provinsi NTB keluar dari peringkat 10 besar Provinsi dengan kemiskinan tertinggi, per September 2024 berada pada peringkat ke 12, sebelumnya pada tahun 2023 pada posisi ke – 8.

“Ikhtiar – ikhtiar kita dari tahun 2023 sampai 2024 bekerja bersama, Alhamdulillah ada hasil signifikan, sehingga kita tidak masuk kedalam 10 besar Provins termiskin tersebut,” tuturnya.

Ia juga menyampaikan agar upaya – upaya yang telah dilakukan pada tahun 2024 harus memberikan inspirasi dan motivasi untuk bisa bekerja lebih keras, agar angka kemiskinan dapat turun lebih cepat.

“Dalam situasi seperti ini kita tidak berharap ada goyangan, sehingga membuat nilai kita tidak semakin meningkat dan membuat posisi kita semakin menjauh,” tuturnya.

Kolaborasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Provinsi, Kabupaten, Kota se – NTB harus terus ditingkatkan, sehingga pergerakan pembangunan ekonomi semakin lancar dan masyarakat makmur dan sejahtera.

“Semoga kita kan ada keterpaduan langkah bersama untuk jihad mengatasi kemisikinan didaerah kita, kita fokuskan resource yang kita miliki untuk menggerakkan pembangunan ekonomi, sehingga kemakmuran dapat diwujudkan bersama,” pungkasnya.

Kepala Bidang Perekonomian & Sumber Daya Alam, Bappeda Provinsi NTB, Iskandar Zulkarnain, S.Pt., M.Si menyampaikan bahwa beberapa strategi yang dilakukan dalam penanganan kemiskinan, yaitu peningkatan pendapat, mengurangi beban – beban pengeluaran dan mengurangi kantong – kantong kemiskinan.

“Kedepan akan terus difokuskan pada kegiatan kemiskinan, karena program dari Gubernur NTB salah satunya tentang kemiskinan,” jelasnya.

Sementara, kolaborasi TKPKD terus dilakukan, dengan menyelaraskan program – program kegiatan dari TKPKD Kabupaten/Kota se – NTB.

“Hal ini intens dilakukan, karena agar tidak terjadi tumpang tindih atau penumpukan di masing – masing Kabupaten/Kota sehingga lebih luas target dari program kerjanya,” jelasnya. (diskominfotikntb)

Continue Reading

Previous: Awali safari Ramadhan di KLU, Wagub Ummi Dinda Sidak Harga Bapok di Pasar Tanjung!
Next: Nelayan Hilang di Lombok Utara Ditemukan Meninggal Dunia

Berita Terkait

83b1825e-6f55-402f-9a25-bac10ba33b16
  • Ekonomi

Kepala Dinas Koperasi UKM NTB Tekankan Pentingnya Mindset Bisnis dalam Pengelolaan Koperasi

adminkampung November 26, 2025
305fa728-b232-4eb5-baea-7ef48debdf98
  • Ekonomi

Workshop Kemasan dan Desain Fashion Wastra NTB Hadir untuk Tingkatkan Kualitas Produk UMKM

adminkampung November 25, 2025
1c5a82f6-69c5-4c25-b10b-0838f6269d88
  • Ekonomi

Kadiskop UKM NTB Hadiri Training of Trainer Penerapan Tata Kelola UMKM Berbasis Standarisasi Mutu

adminkampung November 21, 2025

Berita Terkini

  • Smartboard: Senjata Komunikasi Politik Prabowo Melawan omongan kosong
  • Kepala Dinas Koperasi UKM NTB Tekankan Pentingnya Mindset Bisnis dalam Pengelolaan Koperasi
  • Hadapi Musim Hujan, BPBD Lombok Barat Perkuat Bekali TRC-PB Dengan Pelatihan.
  • Suharto jadi pahlawan nasional tepat atau tidak?
  • Mahasiswa Unram Laksanakan PKL di BNNP NTB, Mengamati Secara Langsung Proses Pemberantasan Narkotika

Kanal Berita

  • Artikel/Opini
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Indeks
  • Inspirasi Kampung
  • Kesehatan
  • Kuliner Kampung
  • Olah Raga
  • Otomotif
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Politik
  • Sosial Keagamaan
  • Teknologi
  • Wisata Kampung

Baca juga

IMG-20251127-WA0010
  • Artikel/Opini

Smartboard: Senjata Komunikasi Politik Prabowo Melawan omongan kosong

Lalu Rosmawan November 27, 2025
83b1825e-6f55-402f-9a25-bac10ba33b16
  • Ekonomi

Kepala Dinas Koperasi UKM NTB Tekankan Pentingnya Mindset Bisnis dalam Pengelolaan Koperasi

adminkampung November 26, 2025
9daef614-8ea6-4d77-9aa7-50ccf2e13642
  • Pendidikan

Hadapi Musim Hujan, BPBD Lombok Barat Perkuat Bekali TRC-PB Dengan Pelatihan.

adminkampung November 26, 2025
IMG-20251126-WA0050(1)
  • Artikel/Opini

Suharto jadi pahlawan nasional tepat atau tidak?

Lalu Rosmawan November 26, 2025

SEKRETARIAT


Jl.Banda Sraya Gg.sakura No.5 Pondok Indah Kel.Pagutan Barat Kota Mataram
Nomor Kontak: 089637675034
Email: kampungmedia2008@gmail.com


Konsultan Media: Lombok Inisiatif – Akta Notaris Nomor 135 tanggal 14 Maret 2015.
Alamat: Jalan Bhanda Sraya 23 Griya Pagutan Indah Mataram.

REDAKSI

Publisher VIP (Visual Informasi & Publikasi) PRODUCTION & Lombok Kreatif.

Chief Executive Officer:
Asrobi Abdihi
Chief of Content:
Fakhrul Azhim
Manager Operations / Editor in Chief :
Afifudin
Sekretaris Redaksi: Neneng Pebriana

TIM REDAKSI

Kepala Kampung / Pemred :
Asrobi Abdihi
Redaktur Pelaksana :
Fakhrul Azhim
Editor Senior : Ncep
Editor: Abdi, Achim Nadfia,
Reporter: Muhammad Safwan, Jumaili, Ncep

DEWAN PAKAR

Suaeb Qury, S.H.I.

KONTRIBUTOR

1.Muhammad Safwan (Kota Mataram) 2.Jumaili (Lombok Tengah) 3.Hasan Karing ( KM Brang Ene Sumbawa) 4.Adi Pradana (Kab.Bima)5.Opick Manggelewa. KM Manggelewa (Dompu) 6.Joko KM Panto daeng Sumbawa 7.Ryan KM Gempar Bima 8.Faidin (KM kempo) Dompu 9.Alimuddin (KM Maluk) KSB 10.Randal Patisamba (KM Rampak Nulang) 11.Ibrahim Arifin (KM Rensing Bat) Lotim 12.Yakub (KM SasakTulen) Lobar 13.Alamsyah (KM Tembe Nggoli) Bima 14.M. Hariyadin (KM. Sarei Ndai Kota Bima 15.Andre Kurniawan (KM.Masbagik) Lotim 16.Ali Nurdin (KM. Taliwang) Sumbawa 17.Hajrul Azmi ( KM. Sajang Bawak Nao ) Loteng 18.Desa Wisata Masmas Loteng 19.Abdul Satar Lobar 20.Nurrosyidah Yusuf 21.Masyhuri (sambang kampung),22.Joko Pitoyo, 23.Asep KM Lobar, 24. Abu Ikbal, 25. Romo. 26. Alin 27. Tawa, 28. Andi Mulyan Mataram,29. Asri (KM Sukamulia), 30. Efan (Kampung Media Lengge Wawo-Bima) 31. Aulia Abdiana

Copyright © Kampung Media.