Desa Embung Raja, Lombok — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mataram (Unram) menggelar pelatihan penanaman dan perawatan sayuran hortikultura dalam rangka program Optimalisasi Pangan Lestari di Desa Embung Raja, pada 21 Januari 2026. Kegiatan yang dilaksanakan di Lahan Percontohan PKK Desa setempat ini diikuti oleh warga desa, terutama para ibu rumah tangga, dengan antusiasme yang tinggi untuk meningkatkan keterampilan budidaya sayuran secara mandiri.
Mahasiswa KKN Desa Embung Raja memberikan materi tentang Pekarangan Pangan Lestari, Penggunaan Pupuk, Pengendalian Hama serta Perawatannya. Pemaparan teknik budidaya sayuran hortikultura berbasis praktik langsung dan materi yang disampaikan mencakup pemilihan benih unggul, pengolahan media tanam, teknik penyemaian, pemupukan organik, hingga perawatan tanaman untuk menghasilkan kualitas panen yang optimal dan ramah lingkungan.
Dalam pamaparannya, narasumber menekankan pentingnya budidaya sayuran hortikultura sebagai upaya mendukung ketahanan pangan berbasis rumah tangga. Sayuran seperti sawi, pakcoi, cabai, dan tomat, menurutnya, jenis tanaman tersebut memiliki nilai gizi tinggi dan dapat menjadi sumber pangan lokal yang tahan terhadap fluktuasi pasokan pasar serta harga komoditas. Dengan teknik yang tepat, warga desa diharapkan mampu memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan produktif sekaligus meningkatkan konsumsi pangan sehat.
Selain sesi materi, rangkaian kegiatan juga mencakup pembagian beberapa jenis bibit tanaman hultikultura seperti sawi, pakcoi, cabai, dan kol kemudian para peserta diarahkan untuk melakukan praktik penananan langsung di lapangan untuk dilatih cara menyiapkan bedeng tanam, menyemaikan bibit, dan menerapkan perawatan rutin seperti penyiraman, penyiangan gulma, dan pengendalian hama secara alami. Kegiatan praktik ini mendapat respon positif dari masyarakat, yang terlihat dari keterlibatan aktif peserta sepanjang sesi praktik berlangsung.
Ketua mahasiswa KKN Unram Desa Embung Raja menyatakan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu kontribusi nyata program KKN untuk memberdayakan masyarakat desa melalui penguatan keterampilan bertani secara berkelanjutan. Ia pun berharap pelatihan ini dapat menjadi titik awal bagi warga Desa Embung Raja dalam mengembangkan pertanian hortikultura skala rumah tangga yang produktif dan berkelanjutan.
Dengan adanya pelatihan ini para Mahasiswa KKN Unram Desa Embung Raja juga berharap warga setempat diharapkan tidak hanya mampu meningkatkan ketersediaan pangan lokal, namun juga membuka peluang ekonomi baru melalui pemanfaatan hasil panen hortikultura untuk kebutuhan keluarga maupun pemasaran lokal.
