Skip to content
Kampung Media
Kampung Media

Kampung Media

penghargaan-kampung-media
Primary Menu
  • Pendidikan

Wujudkan Ketahanan Pangan, Mahasiswa KKN Unram Gelar Pelatihan Hortikultura di Desa Embung Raja

Lalu Rosmawan January 28, 2026 2 minutes read
IMG-20260128-WA0025

Desa Embung Raja, Lombok — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mataram (Unram) menggelar pelatihan penanaman dan perawatan sayuran hortikultura dalam rangka program Optimalisasi Pangan Lestari di Desa Embung Raja, pada 21 Januari 2026. Kegiatan yang dilaksanakan di Lahan Percontohan PKK Desa setempat ini diikuti oleh warga desa, terutama para ibu rumah tangga, dengan antusiasme yang tinggi untuk meningkatkan keterampilan budidaya sayuran secara mandiri.

Mahasiswa KKN Desa Embung Raja memberikan materi tentang Pekarangan Pangan Lestari, Penggunaan Pupuk, Pengendalian Hama serta Perawatannya. Pemaparan teknik budidaya sayuran hortikultura berbasis praktik langsung dan materi yang disampaikan mencakup pemilihan benih unggul, pengolahan media tanam, teknik penyemaian, pemupukan organik, hingga perawatan tanaman untuk menghasilkan kualitas panen yang optimal dan ramah lingkungan.

Dalam pamaparannya, narasumber menekankan pentingnya budidaya sayuran hortikultura sebagai upaya mendukung ketahanan pangan berbasis rumah tangga. Sayuran seperti sawi, pakcoi, cabai, dan tomat, menurutnya, jenis tanaman tersebut memiliki nilai gizi tinggi dan dapat menjadi sumber pangan lokal yang tahan terhadap fluktuasi pasokan pasar serta harga komoditas. Dengan teknik yang tepat, warga desa diharapkan mampu memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan produktif sekaligus meningkatkan konsumsi pangan sehat.

Selain sesi materi, rangkaian kegiatan juga mencakup pembagian beberapa jenis bibit tanaman hultikultura seperti sawi, pakcoi, cabai, dan kol kemudian para peserta diarahkan untuk melakukan praktik penananan langsung di lapangan untuk dilatih cara menyiapkan bedeng tanam, menyemaikan bibit, dan menerapkan perawatan rutin seperti penyiraman, penyiangan gulma, dan pengendalian hama secara alami. Kegiatan praktik ini mendapat respon positif dari masyarakat, yang terlihat dari keterlibatan aktif peserta sepanjang sesi praktik berlangsung.

Ketua mahasiswa KKN Unram Desa Embung Raja menyatakan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu kontribusi nyata program KKN untuk memberdayakan masyarakat desa melalui penguatan keterampilan bertani secara berkelanjutan. Ia pun berharap pelatihan ini dapat menjadi titik awal bagi warga Desa Embung Raja dalam mengembangkan pertanian hortikultura skala rumah tangga yang produktif dan berkelanjutan.

Dengan adanya pelatihan ini para Mahasiswa KKN Unram Desa Embung Raja juga berharap warga setempat diharapkan tidak hanya mampu meningkatkan ketersediaan pangan lokal, namun juga membuka peluang ekonomi baru melalui pemanfaatan hasil panen hortikultura untuk kebutuhan keluarga maupun pemasaran lokal.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

About the Author

Lalu Rosmawan

Author

View All Posts

Post navigation

Previous: Tekan Pengeluaran Rumah Tangga, Warga Desa Teniga Diajak Budidaya Tanaman Produktif oleh Mahasiswa KKN Unram
Next: NIB dan Halal Jadi Kunci, PLUT KUMKM NTB Perkuat Daya Saing UKM Lokal

Berita Terkait

IMG-20260127-WA0007
2 minutes read
  • Pendidikan

Tekan Pengeluaran Rumah Tangga, Warga Desa Teniga Diajak Budidaya Tanaman Produktif oleh Mahasiswa KKN Unram

Lalu Rosmawan January 28, 2026 0
IMG-20260127-WA0064
2 minutes read
  • Indeks
  • Pendidikan

Fenomena Child Grooming jadi Perhatian, Mahasiswa KKN Unram gelar Sosialisasi Sex Education dengan tema Kenali tubuhmu, jaga dirimu

Lalu Rosmawan January 27, 2026 0
IMG-20260125-WA0101
2 minutes read
  • Pendidikan

Optimasi Lahan: Mahasiswa KKN PMD Unram berkolaborasi dengan Fakultas Pertanian Unram Berdayakan Petani Melalui Pengenalan dan Pendampingan PUTS dan Beras Merah

Lalu Rosmawan January 25, 2026 0

Baca juga

lombok copy
8 minutes read
  • Budaya

Penghuni Pertama Pulau Lombok Menurut Alkisah Leluhur

adminkampung January 28, 2026 0
tabek
1 minute read
  • Budaya

Mengenal Istilah “TABEK” Dalam Tata Krama Masyarakat Sasak

adminkampung January 28, 2026 0
Screenshot-418
4 minutes read
  • Inspirasi Kampung

Kisah Sedih Khadijah Istri Terkasih Rasul

adminkampung January 28, 2026 0
nini
2 minutes read
  • Ekonomi

NIB dan Halal Jadi Kunci, PLUT KUMKM NTB Perkuat Daya Saing UKM Lokal

adminkampung January 28, 2026 0

SEKRETARIAT

Jl.Banda Sraya Gg.sakura No.5 Pondok Indah Kel.Pagutan Barat Kota Mataram
Nomor Kontak: 089637675034
Email: kampungmedia2008@gmail.com

Konsultan Media: Lombok Inisiatif – Akta Notaris Nomor 135 tanggal 14 Maret 2015.
Alamat: Jalan Bhanda Sraya 23 Griya Pagutan Indah Mataram.

REDAKSI
Publisher VIP (Visual Informasi & Publikasi) PRODUCTION & Lombok Kreatif.

Chief Executive Officer:
Asrobi Abdihi
Chief of Content:
Fakhrul Azhim
Manager Operations / Editor in Chief : Afifudin
Sekretaris Redaksi: Neneng Pebriana

TIM REDAKSI
Kepala Kampung / Pemred :
Asrobi Abdihi
Redaktur Pelaksana :
Fakhrul Azhim
Editor Senior : Ncep
Editor: Abdi, Achim Nadfia,
Reporter: Muhammad Safwan, Jumaili, Ncep

DEWAN PAKAR
Suaeb Qury, S.H.I.

KONTRIBUTOR
1. Muhammad Safwan (Kota Mataram)
2. Jumaili (Lombok Tengah)
3. Hasan Karing ( KM Brang Ene Sumbawa)
4. Adi Pradana (Kab.Bima)
5. Opick Manggelewa. KM Manggelewa (Dompu)
6. Joko KM Panto daeng Sumbawa
7. Ryan KM Gempar Bima
8. Faidin (KM kempo) Dompu
9. Alimuddin (KM Maluk) KSB
10. Randal Patisamba (KM Rampak Nulang)
11. Ibrahim Arifin (KM Rensing Bat) Lotim
12. Yakub (KM SasakTulen) Lobar
13. Alamsyah (KM Tembe Nggoli) Bima
14. M. Hariyadin (KM. Sarei Ndai Kota Bima
15. Andre Kurniawan (KM.Masbagik) Lotim
16. Ali Nurdin (KM. Taliwang) Sumbawa
17. Hajrul Azmi ( KM. Sajang Bawak Nao ) Loteng
18. Desa Wisata Masmas Loteng
19. Abdul Satar Lobar
20. Nurrosyidah Yusuf
21. Masyhuri (sambang kampung),
22. Joko Pitoyo,
23. Asep KM Lobar,
24. Abu Ikbal,
25. Romo.
26. Alin
27. Tawa,
28. Andi Mulyan Mataram,
29. Asri (KM Sukamulia),
30. Efan (Kampung Media Lengge Wawo-Bima)
31. Aulia Abdiana

Copyright © Kampung Media. | MoreNews by AF themes.