Skip to content
Kampung Media
Kampung Media

Kampung Media

penghargaan-kampung-media
Primary Menu
  • Peristiwa

Hilang Saat Memancing, Warga Buwun Mas Ditemukan Meninggal Dunia di Teluk Sepi

adminkampung January 8, 2026 2 minutes read
mancing

Operasi SAR terhadap seorang pemancing yang dilaporkan hilang di perairan Teluk Sepi, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, berakhir duka. Korban bernama Slamat (50), warga Dusun Lemer, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Kamis sore (08/01).

Korban sebelumnya dilaporkan hilang setelah pergi memancing sejak Rabu (07/01) pagi sekitar pukul 06.00 WITA. Kecurigaan warga muncul lantaran hingga Kamis siang korban tak kunjung kembali, sementara sepeda motor miliknya masih terparkir di rumah salah seorang warga setempat.

Kepala Kantor SAR Mataram, Muhamad Hariyadi, menjelaskan bahwa pihaknya segera mengerahkan tim rescue setelah menerima laporan dari pihak Polsek Sekotong.

“Tim rescue kami berangkatkan menggunakan rescue car dengan dilengkapi peralatan SAR air hingga perlengkapan medis untuk melakukan penyisiran di lokasi kejadian,” jelas Hariyadi.

Di tengah proses pencarian yang melibatkan tim gabungan dari Kantor SAR Mataram, Polsek Sekotong, Babinkamtibmas, Babinsa Buwun Mas, serta nelayan setempat, informasi mengenai keberadaan korban akhirnya membuahkan hasil.

Sekitar pukul 15.45 WITA, Kantor SAR Mataram menerima laporan bahwa warga dan nelayan setempat telah menemukan korban di sekitar lokasi kejadian. Namun, saat ditemukan, pria tersebut sudah dalam kondisi meninggal dunia.

“Tim SAR gabungan langsung bergerak menuju titik penemuan menggunakan perahu karet untuk mengevakuasi jasad korban. Setelah berhasil dievakuasi ke pinggir pantai, jenazah korban langsung kami serahkan kepada pihak keluarga,” tambahnya.

Dengan ditemukannya korban, operasi SAR di perairan Teluk Sepi secara resmi dinyatakan ditutup. Kantor SAR Mataram mengimbau kepada masyarakat dan para nelayan agar selalu waspada dan memperhatikan faktor keselamatan saat beraktivitas di laut. (Tim KM Lombok Barat)

About the Author

adminkampung

Administrator

Visit Website View All Posts

Post navigation

Previous: Motor Tetap Prima, Instruktur Astra Motor NTB Ungkap Kunci Anti Mogok
Next: Apel Pagi Diskop UKM NTB Tekankan Disiplin, Peningkatan Kapasitas, dan Pemanfaatan Teknologi

Berita Terkait

4d4e5074-51bc-418e-827b-1d050415ab22
2 minutes read
  • Peristiwa

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Terseret Arus Sungai Melau di Pantai Gading

adminkampung January 22, 2026 0
16022610-7dd7-499c-ac4a-c856506d6902
4 minutes read
  • Peristiwa

Ratusan Guru Honorer Lombok Tengah Gelar Aksi Damai Tuntut Kejelasan Status

adminkampung January 18, 2026 0
cee32fbe-e7d0-4c69-acaa-417dc9b9c224
2 minutes read
  • Peristiwa

Sempat Hilang di Perairan Soromandi, Nelayan Asal Kota Bima Ditemukan Selamat di Pantai Bonto

adminkampung January 7, 2026 0

Baca juga

IMG-20260122-WA0243
3 minutes read
  • Artikel/Opini

KAMMI LOTIM Mengecam Keras Tindakan Represifitas dan Mendesak POLDA NTB untuk Mengevaluasi KAPOLRES LOTIM

Lalu Rosmawan January 22, 2026 0
IMG-20260122-WA0201
4 minutes read
  • Pendidikan

KKN UNRAM Aktifkan Taman Baca Masyarakat Kelurahan Rakam, Wujudkan Ruang Literasi Ramah Anak

Lalu Rosmawan January 22, 2026 0
4d4e5074-51bc-418e-827b-1d050415ab22
2 minutes read
  • Peristiwa

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Terseret Arus Sungai Melau di Pantai Gading

adminkampung January 22, 2026 0
cbf6fcd2-2f9e-48ea-af39-a0a3373e4b16
1 minute read
  • Pemerintahan
  • Sosial Keagamaan

Gotong Royong ASN, Pemkot Mataram Wujudkan Jalan Udayana Bersih dan Nyaman

adminkampung January 21, 2026 0

SEKRETARIAT

Jl.Banda Sraya Gg.sakura No.5 Pondok Indah Kel.Pagutan Barat Kota Mataram
Nomor Kontak: 089637675034
Email: kampungmedia2008@gmail.com

Konsultan Media: Lombok Inisiatif – Akta Notaris Nomor 135 tanggal 14 Maret 2015.
Alamat: Jalan Bhanda Sraya 23 Griya Pagutan Indah Mataram.

REDAKSI
Publisher VIP (Visual Informasi & Publikasi) PRODUCTION & Lombok Kreatif.

Chief Executive Officer:
Asrobi Abdihi
Chief of Content:
Fakhrul Azhim
Manager Operations / Editor in Chief : Afifudin
Sekretaris Redaksi: Neneng Pebriana

TIM REDAKSI
Kepala Kampung / Pemred :
Asrobi Abdihi
Redaktur Pelaksana :
Fakhrul Azhim
Editor Senior : Ncep
Editor: Abdi, Achim Nadfia,
Reporter: Muhammad Safwan, Jumaili, Ncep

DEWAN PAKAR
Suaeb Qury, S.H.I.

KONTRIBUTOR
1. Muhammad Safwan (Kota Mataram)
2. Jumaili (Lombok Tengah)
3. Hasan Karing ( KM Brang Ene Sumbawa)
4. Adi Pradana (Kab.Bima)
5. Opick Manggelewa. KM Manggelewa (Dompu)
6. Joko KM Panto daeng Sumbawa
7. Ryan KM Gempar Bima
8. Faidin (KM kempo) Dompu
9. Alimuddin (KM Maluk) KSB
10. Randal Patisamba (KM Rampak Nulang)
11. Ibrahim Arifin (KM Rensing Bat) Lotim
12. Yakub (KM SasakTulen) Lobar
13. Alamsyah (KM Tembe Nggoli) Bima
14. M. Hariyadin (KM. Sarei Ndai Kota Bima
15. Andre Kurniawan (KM.Masbagik) Lotim
16. Ali Nurdin (KM. Taliwang) Sumbawa
17. Hajrul Azmi ( KM. Sajang Bawak Nao ) Loteng
18. Desa Wisata Masmas Loteng
19. Abdul Satar Lobar
20. Nurrosyidah Yusuf
21. Masyhuri (sambang kampung),
22. Joko Pitoyo,
23. Asep KM Lobar,
24. Abu Ikbal,
25. Romo.
26. Alin
27. Tawa,
28. Andi Mulyan Mataram,
29. Asri (KM Sukamulia),
30. Efan (Kampung Media Lengge Wawo-Bima)
31. Aulia Abdiana

Copyright © Kampung Media. | MoreNews by AF themes.