Lombok Tengah – Astra Motor NTB pada Sabtu (3/4) lalu menggelar aktivitas touring bersama konsumen dan komunitas pengguna Honda PCX yang ada di Kota Mataram. Kegiatan yang bertajuk “HITS Touring” atau Honda Instagram Top Seleb merupakan touring dengan menggunakan varian terbaru dari produk Honda yaitu All New Honda PCX 160 dengan mengundang influencer/ selebgram dari Kota Mataram dan mengajak perwakilan konsumen serta mengundang juga perwakilan komunitas PCX yang merupakan anggota HALo (Honda Asosiasi Lombok) yaitu HPCI & AHPC.
Tujuan dari terselenggaranya kegiatan ini yaitu untuk mempromosikan dan memperkenalkan All New Honda PCX160 kepada konsumen dan komunitas serta memberikan apresiasi kepada konsumen dan komunitas Honda PCX.
“Touring HITS yang dikemas bersama dengan selebgram ternama asal Kota Mataram merupakan upaya Astra Motor NTB untuk mengenalkan varian sepeda motor Honda teranyar idaman kaum muda mudi di Nusa Tenggara Barat. Kami juga mengikutsertakan konsumen agar dapat mengetahui first impression mereka saat pertama kali mengunggangi motor teranyar ini,” ucap Dewa Gede Sutrisna Putra selaku ketua pelaksana acara.
Kegiatan dimulai dengan berkumpul di halaman kantor Main Dealer Astra Motor NTB pada pukul 09.00 pagi. Tak lupa sebelum rombongan berangkat, Satria Wiman Jaya instruktur safety riding Astra Motor NTB memberikan edukasi berkendara yang aman khususnya untuk biker wanita. Rute HITS touring ini berjarak sekitar 44 km dari lokasi start yaitu di Jl. TGH Saleh Hambali No 8 Dasan Cermen Mataram hingga finish di Pantai Mandalika Kuta Lombok Tengah.
“Untuk touring sangat seru di mulai dari star di kantor main dealer, langsung menuju mandalika, di pertengahan jalan di lakukan coffe break di desa wisata Sade dan foto bersama kemudian melanjutkan perjalanan menuju pantai Mandalika. Di mandalika semua peserta juga foto bersama Diana Pangabean selaku Brand Ambasador dari Astra Motor NTB. Tak lupa protokol kesehatan tetap diberlakukan dengan ketat selama kegiatan ini berlangsung. Setelah selesai foto bersama kemudian dilanjutkan dengan makan siang dan istirahat menikmati indahnya pantai Mandalika. Jam 2 siang peserta dan komunitas beranjak untuk touring kembali ke Mataram”, tutup Satria.