Rabu malam 15 Februari 2023 Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTB DR H Aidy Furqan mengikuti rapat koordinasi program sekolah penggerak dan implementasi kurikulum merdeka (Rakor PSP dan IKM) yg diselenggarakan Balai Guru Penggerak NTB di Aruna Hotel Senggigi Lombok Barat.
Dalam kesempatan itu Aidy menyampaikan program kerja unggulan Dikbud 2023 dalam mendukung program pusat dan Implementasi Kurikulum Merdeka diantaranya AiSO Siniar; Aktivitas Sekolah Berbasis Digital. SiB4S; Gerakan Sistem Belajar Bersama Semua dan semua Bisa Belajar Bersama yg dilakukan lintas jenjang Pendidikan.
Selain itu ada juga Bakti Stunting sebagai gerakan intervensi terhadap persoalan Stunting di NTB dengan menyumbangkan 1 biji telur oleh tiap siswa dengan durasi waktu 3 bulan sekali secara berkala.
PiSA; Pembelajaran Integrasi pada Sekolah Alam, dilakukan untuk memberikan pelayanan pada siswa tertentu, zona tertentu dan waktu tertentu yg terkendala masuk belajar ke sekolah karena kondisi harus membantu orang tua bekerja atau tradisi masyarakat pada acara ritual tertentu.
Dalam kurikulum merdeka kegiatan serupa ini didesain melalui metode Project Based Learning (PjBL) dan Production Based Learning (PBL) serta Tugas Mandiri tidak terstruktur.
Kegiatan diikuti oleh kepala dinas pendidikan Kabupaten Kota, KCD, Kepala BPMP, pengawas sekolah, Kepala Sekolah Penggerak.
[Tim Media Dikbud NTB]