Bank Syariah Indonesia fasilitasi pengelolaan keuangan untuk institusi pendidikan melalui platform BSI e–Education. BSI e-Education ini merupakan salah satu fitur dari Aplikasi Digital Bisnis (KATALIS) kerjasama Bank Syariah Indonesia dengan PT Teknologi Kartu Indonesia. (1/4/2021)
BSI e-Education ini merupakan dukungan nyata Bank Syariah Indonesia terhadap kemajuan dunia Pendidikan di Indonesia. Fitur dan fasilitas dalam platform ini akan memudahkan para siswa/mahasiswa, wali murid, guru dan pegawai sekolah dalam memanfaatkan produk dan jasa perbankan syariah sehingga diharapkan pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia semakin membaik dengan dukungan dan fasilitas teknologi yang dimiliki oleh Bank Syariah Indonesia.
Platform digital BSI e-Education diharapkan bisa menjadi solusi pengelolaan keuangan di bidang Pendidikan.Teknologi Platform Digital yang terintegrasi dengan kartu digital ini memanfaatkan kemudahan fitur dari BSI Smart Virtual Account sehingga mempermudah transaksi dan pemantauan keuangan. Selain itu informasi yang diberikan juga lebih mudah diakses oleh pihak sekolah/kampus/orangtua/mahasiswa.
Platform ini dibuat untuk memudahkan untuk mengontrol uang saku siswa yang belum dikelola dengan baik, sehingga dapat menjadi solusi bagi persoalan yang dihadapi sekolah maupun pondok pesantren. Beberapa fitur yang ada dalam BSI e-Education ini diantaranya Fitur Kartu Digital berbasis teknologi RFID yang dapat dipergunakan sebagai kartu multi fungsi yaitu sebagai kartu ID, kartu akses ruangan / gedung, absensi dan bisa juga sebagai kartu jajan untuk melakukan transaksi di kantin sekolah/kampus/pondok pesantren.
Fitur Payment Digital untuk melakukan pembayaran iuran sekolah memanfaatkan BSI Smart Virtual Account dan Fitur Portal Informasi Sekolah (PIS) yang mampu memberikan informasi absensi siswa, informasi pembayaran siswa secara realtime, berita tentang sekolah, silabus digital, kalender pendidikan dan pembelajaran secara online.
Tentang PT Bank Syariah Indonesia Tbk
PT Bank Syariah Indonesia Tbk (“Bank Syariah Indonesia”) adalah bank hasil penggabungan dari tiga bank Syariah milik BUMN yakni PT Bank Syariah Mandiri, PT Bank BNI Syariah, dan PT Bank BRIsyariah Tbk. yang mulai beroperasi pada 1 Februari 2021. Penggabungan ini menyatukan kekuatan ketiga bank syariah tersebut dan bertujuan untuk mengoptimalkan potensi keuangan dan ekonomi syariah Indonesia yang besar.
Didukung sinergi dengan perusahaan induk (Mandiri, BNI, BRI) serta komitmen pemerintah melalui Kementerian BUMN, Bank Syariah Indonesia memiliki visi untuk menjadi salah satu dari 10 bank Syariah terbesar di dunia dari sisi kapitalisasi pasar dalam 5 tahun ke depan.
Bank Syariah Indonesia berstatus sebagai perusahaan terbuka yang tercatat sebagai emiten di Bursa Efek Indonesia (ticker code: BRIS). Pasca merger, Bank Syariah Indonesia adalah bank syariah terbesar di Indonesia. Per Desember 2020, Bank Syariah Indonesia memiliki total aset mencapai sekitar Rp240 triliun, modal inti lebih dari Rp22,60 triliun, Dana Pihak Ketiga (DPK) mencapai Rp 210 triliun, serta total pembiayaan Rp157 triliun. Selain itu laba terkonsolidasi Bank Syariah Indonesia per Desember 2020 mencapai Rp2,19 triliun.
Dengan kinerja finansial tersebut, Bank Syariah Indonesia masuk dalam daftar 10 besar bank terbesar di Indonesia dari sisi aset. Dari sisi jaringan, Bank Syariah Indonesia didukung oleh lebih dari 1.300 kantor cabang, lebih dari 2.400 jaringan ATM, serta didukung lebih dari 20.000 karyawan yang tersebar di seluruh Nusantara.
Seluruh aset dan kekuatan ini akan dioptimalkan Bank Syariah Indonesia untuk memberikan layanan dan produk finansial syariah yang lengkap dalam satu atap untuk memenuhi bermacam-macam kebutuhan nasabah dari berbagai segmen, mulai dari UMKM, ritel, komersial, wholesale, dan korporasi baik dalam maupun luar negeri. (Tim Redaksi KM)
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi:
Rosalina Dewi
Group Head Corporate Secretary
PT Bank Syariah Indonesia Tbk
Email: [email protected]
Media social: Facebook: Bank Syariah Indonesia; Instagram: @banksyariahindonesia; Twitter : @bankbsi_id @bsihelp; Youtube: Bank Syariah Indonesia