Musywil ABP PTSI, Sekda NTB : Jadikan Sebagai Forum Konsolidasi

Musyawarah Wilayah Asosiasi Badan Perguruan Tinggi Perguruan Tinggi Swasta Wilayah Nusa Tenggara Barat digelar di Hotel Astoria, Mataram, Sabtu (24/06).

Sekretaris Daerah NTB, HL Gita Ariadi, MSi mewakili Gubernur mengajak seluruh stakeholder perguruan tinggi swasta di NTB menjadikan Musywil sebagai ajang konsolidasi.

“Musywil ini tempat mengadu dan mencari solusi atas persoalan dan masalah yang terjadi di perguruan tinggi swasta kita”, ujar Miq Gita.

Ia mengatakan, pemerintah akan berikhtiar membantu dan mencarikan solusi atas persoalan dan masalah di perguruan tinggi swasta yang ada di NTB.

Ketua Umum ABP PTSI, Thomas Suryanto mengatakan, tiga masalah yang sedang dihadapi perguruan tinggi swasta adalah masalah akreditasi, pajak dan tata kelola perguruan tinggi swasta.

Ia menyebutkan salah satu solusi adalah dengan menggabungkan beberapa perguruan tinggi swasta agar sehat secara organisasi.

“Disinilah kita akan mencari solusi bersama sama agar tujuan membangun lembaga pendidikan yang berkualitas, relevan dengan kebutuhan masyarakat dan sehat terwujud untuk membangun sumberdaya manusia masa depan melalui pendidikan”, ucapnya.

Ketua ABP PTSI NTB, TGH Hazmi Hamzar mengatakan, musywil ini juga akan memilih pengurus baru agar organisasi dapat berjalan dan berkembang serta mengayomi semua anggotanya.

” Masa kepemimpinan saya banyak masalah yang harus dihadapi seperti gempa dan wabah pandemi. Mudah mudahan kepengurusan baru dapat berbuat lebih banyak dan lebih baik”, sebutnya.

Musywil dihadiri oleh 54 perguruan tinggi swasta se NTB, Dirjen Dikti Kemendikbud, para rektor dan ketua yayasan, direktur kelembagaan dan Ketua Dikti Wilayah 8. (jm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *