Aksi Bergizi di MAN 2 Kota Bima, Guru dan Siswa Senam dan Berbagi Makanan

Kota Bima – Selasa (05/09/2023), MAN 2 Kota Bima menggelar senam dan sarapan bersama yang dihelat di Lapangan madrasah setempat. Hal ini dilakukan dalam rangka Gerakan Nasional Aksi Bergizi.

Kegiatan dimulai dengan senam bersama yang diikuti oleh Kepala MAN 2 Kota Bima, Kepala TU, Wakil Kepala Madrasah, seluruh guru, pegawai, dan ribuan siswa-siswi MAN 2 Kota Bima. Dengan memakai seragam pakaian olahraga, seluruh warga madrasah kompak mengikuti gerakan senam yang dipimpin langsung oleh guru pembina.   

Selanjutnya, seluruh warga madrasah melaksanakan sarapan bersama. Semua berbaur menikmati sarapan yang dibawa dari rumah masing-masing. Tampak guru-guru maupun juga siswa saling berbagi makanan yang dibawa. Kemudian siswa-siswi mengonsumsi TTD (Tablet Tambah Darah) yang dibagikan oleh Dinas Kesehatan Kota Bima.

Kepala MAN 2 Kota Bima Muslihah, S.Pd menyatakan, kegiatan Aksi Bergizi ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran kesehatan sejak dini kepada masyarakat, khususnya remaja usia sekolah lanjutan. Edukasi ini meliputi perilaku hidup sehat, makan makanan bergizi, serta minum tablet tambah darah secara rutin dan terjadwal.

Rencananya kami akan menjadwalkan per 2 pekan sekali kegiatan ini. Kampanye ini diharapkan dapat memotivasi remaja untuk mengonsumsi makanan yang higienis dan bergizi”, imbuhnya.

Rangkaian tersebut, lanjutnya, tentunya tidak berhenti pada satu hari itu saja, tetapi diharapkan dapat berjalan rutin sesuai kesepakatan dan kesediaan seluruh warga madrasah. Oleh karena itu, sangat penting adanya kekompakan dari pimpinan madrasah, guru, orang tua, siswa, dan seluruh warga madrasah.

Setiap kelas langsung dibawah bimbingan dan koordinasi wali kelasnya masing-masing. Supaya kegiatan berjalan tertib dan lancar”, terang Muslihah.

Dikatakannya, program Aksi Bergizi hasil kerjasama  UKS MAN 2 Kota Bima dengan Dinas Kesehatan Kota Bima. Adapun implementasi program yang memiliki tagar #AksiBergizi ini tentunya diintegrasikan dengan TRIAS UKS, yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sehat.

Gerakan Nasional Aksi Bergizi merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa-siswi dalam membiasakan konsumsi TTD (Tablet Tambah Darah), makan makanan dengan menu gizi seimbang dan aktivitas fisik. UNICEF menginisiasi kegiatan dengan tagar #AksiBergizi tersebut dimulai pada tahun 2018.

Dalam pelaksanaannya, terdapat beberapa rangkaian kegiatan untuk memeriahkan acara “Gerakan Nasional Aksi Bergizi”, diantaranya adalah sebagai berikut: Senam Bersama, Sarapan Bersama, Minum Tablet tambah Darah (TTD), dan Penyebarluasan melalui Media Sosial. (NR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *