Peringatan Hari Ibu ke-96, Pemprov NTB Tegaskan Prinsip “Equal Partnership”

Mataram – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Barat (NTB) menegaskan prinsip “Equal Partnership” pada momen Peringatan Hari Ibu ke-96 yang dilaksanakan di Graha Bakti Praja Komplek kantor Gubernur NTB, Kamis (12/12/2024).

Asisten II Setda NTB, Dr. H. Fathul Gani, M.Si. yang mewakili Pj. Gubernur NTB dalam sambutannya menjelaskan prinsip ini menjadi pegangan penting dalam menjalin persatuan untuk mencapai Indonesia yang maju.

“Prinsip ini mencerminkan bagaimana perempuan Indonesia berjalan beriringan dengan laki-laki, bersama-sama berperan membangun bangsa,” tegasnya.

Fathul menyebut bahwa momentum Hari Ibu di Indonesia berbeda dengan istilah Mother’s Day di negara lain karena syarat akan perjuangan pahlawan perempuan seperti R.A. Kartini, Cut Nyak Dien, Cut Meutia, dan masih banyak lagi.

Menurutnya, ruang untuk berkontribusi adalah milik semua. Keyakinan terebut dia nilai esensial bagi kemajuan Indonesia karena perempuan mengisi hampir setengah dari populasi negara ini.

“Maka kemajuan perempuan dan partisipasi perempuan dalam pembangunan akan menentukan pula kemajuan Indonesia,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Fathul juga menegaskan tiga program prioritas Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen-PPPA) dalam 5 tahun ke depan yaitu Ruang Bersama Merah Putih (RBMP), perluasan fungsi Call Centre Sapa 129, dan satu data gender dan anak berbasis desa.

“Saya mengucapkan Selamat Hari Ibu ke-96 Tahun 2024, khususnya untuk seluruh perempuan Indonesia. Mari terus berkarya, menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri, dan terus meningkatkan kualitas dan kapabilitas diri, sehingga bisa menjadi kekuatan yang menyejahteran semua,” tutupnya.(pnd/wr/her/Diskominfotikntb).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *