Mataram – Pada Jumat 14 Januari 2022, Astra Motor NTB menggelar refreshment keselamatan berkendara untuk rekan-rekan komunitas atau club motor Honda yang ada di wilayah NTB. Komunitas HALO atau Honda Asosiasi Lombok yang merupakan paguyuban dari club-club sepeda motor Honda di wilayah NTB juga turut menggaungkan kampanye keselamatan berkendara bagi masyarakat sekitar Kota Mataram. Edukasi kali ini dilakukan disalah satu tempat tongkrongan di Kota Mataram. Tentunya aktivitas ini digelar dengan tetap memberlakukan protokol kesehatan yang baik dan benar.
“Perwakilan pengurus dari 21 club Paguyuban Honda Asosiasi Lombok turun mengikuti refreshment untuk keselamatan berkendara, agar mereka dapat berkontribusi juga dalam gerakan sosialisasi berkendaran yang baik untuk masyarakat,” jelas Satria Wiman Jaya selaku PIC coordinator community Astra Motor NTB.
Kegiatan di adakan bertempat di Distro Kuliner jalan Majapahit Mataram tepat di depan Taman Budaya Kota Mataram. Edukasi dimulai pukul 18.00 wita yang di mulai dengan salam hangat dari Satria Wiman Jaya sebagai MC dan sekaligus Safety Riding instruktur Astra Motor Mataram.
Pada awal sesi Satria menjelaskan secara singkat tentang rundown acara dan juga tentang perspektif baru dalam keselamatan berkendara yaitu #Cari_Aman. Kemudian dilanjutkan dengan pre-test berhadiah voucher e-wallet yang akan diberikan untuk 3 orang dengan point tertinggi. Pada pre-test secara online ini semua pesert di berikan 15 pertanyaan seputar keselamatan berkendara yang dimana semakin tepat dan cepat akan semakin banyak poin yang akan di peroleh. Setelah pre-test kemudian perkenalan dari pemateri yaitu Muhammad Zakky Zulfiar yang merupakan Safety Riding Instruktur PT Astra Honda Motor Jakarta yang sudah tersertifikasi oleh Astra Honda Motor dan Honda Jepang.
Zakky menjelaskan 3 poin penting dalam keselamatan berkendara yaitu Awarreness, Basic Skill dan #Cari_Aman. Selama sesi edukasi semua peserta di perbolehkan untuk bertanya jika ada yang masih belum mengerti atau kurang di pahami. Dan ada beberapa pertanyaan-pertanyaan jenaka yang membuat sesi edukasi berjalan dengan seru.
Setelah tidak ada pertanyaan dari semua peserta Zakky pun menutup sesi edukasi dan mengundurkan diri dari room zoom. Acara kemudian di lanjutkan dengan sesi post-test yang akan diberikan hadiah Honda Genuin Apparel berupa jaket, kaos polo dan e-money untuk 3 orang dengan poin post-test tertinggi.
“Harapannya edukasi ini dapat semakin memperkaya wawasan dari rekan-rekan club HALO di Lombok, sehingga mereka bisa menjadi contoh yang baik untuk masyarakat. Dan image komunitas motor di Lombok juga positif di mata masyarakat,” tutup Satria. (Tim KM MD Astra Motor)