Kominfo Kota Mataram – Wakil Wali Kota Mataram Tgh. Mujiburrahman melaunching “Program Langit Biru” di SPBU Jln. Lingkar Selatan Mataram, Sabtu(27/3/2021).
Hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Kota Mataram H. Didi Sumardi, Sekretaris Daerah (sekda) Kota Mataram H. Effendy Eko Saswito, anggota Forkopimda Kota Mataram, Asisten Setda Kota Mataram dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Mataram Tgh. Mujiburrahman menyampaikan “Program Langit Biru” yang merupakan program kolaborasi dengan PT. Pertamina NTB akan memberikan manfaat untuk masyarakat, tidak hanya hanya lingkungan, tapi juga untuk kesehatan masyarakat.
“Meskipun polusi udara di Kota Mataram tidak setinggi di Jakarta, namun pengaruh program langit biru pasti kita langsung rasakan oleh masyarakat,” ujarnya
Lebih lanjut, Wakil Wali Kota Mataram mengatakan dengan kualitas udara yang yang baik, akan dapat membawa dampak positif terhadap kesehatan yang menjadi prioritas terlebih untuk menunjang produktifitas bekerja dimasa pandemi.
“Kita berharap bisa meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan jenis BBM yang lebih berkualitas dan ramah lingkungan. Masyarakat harus diberikan kesempatan untuk merasakan perbedaan pemakaian pertalite yang lebih baik dibandingkan dengan premium,” sambungnya.
Sementara itu Sales Area Manager Retail Pertamina NTB Mahfud Nadyo Hantoro mengatakan
Program “Langit Biru” merupakan program untuk masyarakat agar memiliki pengalaman menggunakan BBM yang lebih berkualitas.
Seperti diketahui, BBM yang berkualitas memiliki kadar oktan (Research Octane Number/RON) tinggi, sehingga lebih ramah lingkungan karena rendah emisi.
“Dengan BBM yang berkualitas masyarakat dapat beralih, dengan tujuan melangit birukan Kota Mataram serta meningkatkan partisipasi dari pariwisata agar kegiatan ekonomi daerah menjadi lebih baik lagi,” tuturnya(*)