Malam Bertabur Bintang di Senggigi

Alhamdulillah, seneng melihat Senggigi terus menggeliat. Tamu-tamu berdatangan. Memenuhi hotel2, belanja di artshop dan tempat oleh2. Berjalan lalu lalang di pantai atau lorong2 menuju cafe dan tempat party.

Kamis malam 15.9.2022 di sea view hotel Aruna, mendampingi Gubernur NTB – Bapak Dr. H. Zulkieflimansyah, menghadiri jamuan santap malam bersama keluarga besar BNN yang sedang mengadakan Rakor di Senggigi. Acara ini untuk membangun sinergisitas / networking dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba termasuk melawan tindak pidana pencucian uang narkotika.

Kepala BNN RI Bapak Komisaris Jenderal Polisi Dr. Drs. Petrus Reinhard Golose, M.M. beserta Isteri hadir di tengah 300 an orang pejabat BNN RI dan BNNP seluruh Indonesia yang rata2 jenderal bintang satu. Uniknya, malam itu semua hadirin gunakan kostum pakaian kotak2 dan bertopi koboi. Ada yg lengkap dengan rompi koboi dan asesorisnya.

Berbagai acara sdh diagendakan BNN selama berada di lombok. Di Lapangan Bharadaksa POLDA NTB, diadakan acara Apel Besar NTB Bersinar Bersama TNI, POLRI, dan Komponen Masyarakat ( Deklarasi Anti Narkoba).

Jumat 16.7.2022, di Auditorium M. Yusuf Abu Bakar UNRAM,

Kepala BNN RI memberikan Kuliah Umum dan Launching Mesin Incenerator sekaligus pemusnahan barang bukti dilanjutkan dengan Santunan kepada anak Yatim Piatu di Universitas Mataram.

Rombongan sebelum pulang hari senin 19.9.2022, akan mengunjungi berbagai obyek wisata di gili untuk diving / snorkling / jetsky dan tentu juga akan ke mandalika dll. Beberapa sentra industri pasti akan dikunjungi untuk membeli produk UMKM sebagai cindera mata.

Dalam arus besar War on Drug, Pemprov NTB bersama DPRD NTB minggu lalu telah menetapkan PERDA tentang Pencegahan dan Pemberantasan Peredaran Gelap dan Penyalahgunaan narkoba yang merupakan inisiatif DPRD NTB.

Terima kasih Jenderal PRG dan bintang2 yg bertaburan yang telah datang membuat senggigi dan umkm tersenyum kembali..(H.Lalu Gita Ariadi – Sekda NTB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *