Wisuda Angkatan 1 Boarding School MAN 2 Kota Bima

Kota Bima – Boarding School MAN 2 Kota Bima menggelar wisuda santriwati Angkatan 1 Tahun Pelajaran 2020/2021. Ada 5 orang santriwati yang mengikuti wisuda, yakni: Nur Izzatul Awaliah, Suryani, Risa Kurnia Rahmawati, Nur Fairi, dan Nur Alfariana. Santriwati yang diwisuda menampilkan kemampuan tahfidz al-Qur’an, pidato bahasa Arab, dan pidato bahasa Inggris di depan para hadirin.

Prosesi wisuda berlangsung penuh haru saat santriwati melakukan sungkeman kepada kedua orang tua santriwati. Tak hanya santriwati dan kedua orang tuanya yang meneteskan air mata, seluruh hadirin pun turut menangis terharu akibat terbawa suasana. Acara sungkeman tersebut dibarengi dengan pembacaan puisi oleh salah seorang santriwati.

Kegiatan dilakukan di Masjid Babul Ilmi MAN 2 Kota Bima dengan mengusung tema “Persembahan Santri untuk Madrasah Hebat dan Bermartabat” turut dihadiri oleh Kepala MAN 2 Kota Bima, Kepala TU, keluarga besar MAN 2 Kota Bima serta seluruh wali santriwati.

Boarding School MAN 2 Kota Bima menerapkan metode pembelajaran a la pesantren. Siswa disediakan asrama yang berlokasi di dalam areal MAN 2 Kota Bima yang berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi Kota Bima.

Boarding School MAN 2 Kota Bima merupakan program Peningkatan Sarana Prasarana yang bersumber dari anggaran APBN melalui Dana SBSN (Surat Berharga Syari’ah Negara) tahun anggaran 2018-2019.

Boarding School MAN 2 Kota Bima dibangun 2 lantai. Lantai 1 terdiri dari Aula, ruang tamu, 1 kamar santri, 1 kamar pembina, dapur, dan 11 kamar mandi. Sedangkan lantai 2 terdiri dari 4 kamar santri, 10 kamar mandi, dan gudang.  Untuk fasilitasnya disediakan sofa tamu, Tv, meja resepsionis, dan CCTV. Sementara untuk fasilitas santri masing-masing kamar disediakan meubel difan tingkat 2 dan lemari pakaian.

Program unggulan bagi santriwati, yakni: Tahfidz, bahasa Arab, dan bahasa Inggris. Untuk mengasah kemampuan para santri, maka para pembina mengadakan berbagai lomba, seperti: Lomba Pidato Bahasa Arab, Lomba Pidato Bahasa Inggris, Story Telling, dan yang lainnya.

Keberadaan Boarding School yang sangat representatif ini, siswa MAN 2 Kota Bima semakin bersemangat lagi dalam meningkatkan prestasi. Berprestasi sudah menjadi tradisi di MAN 2 Kota Bima, baik prestasi duniawi maupun ukhrawi. Karena Madrasah Hebat Bermartabat.      (NR)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *