Kota Bima _ Dua orang siswa MAN 2 Kota Bima atas nama Inni Farhani dan Muhammad Fauzan Azis terpilih jadi Duta Anak tingkat Kota Bima Tahun 2021. Keduanya termasuk 3 terbaik bersama Rovera Nuriasti, siswi MAN 1 Kota Bima. Sehingga Duta Anak tingkat Kota Bima tahun 2021 diraih semua oleh siswa madrasah.
Kegiatan yang diselenggarakan rutin setiap tahun oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Bima dan Forum Anak Kota Bima ini diikuti oleh seluruh siswa tingkat SMA/MA/SMK se Kota Bima.
Seleksi bertempat di Aula SMKN 3 Kota Bima, Kamis (20/05) mulai pukul 07.00 pagi hingga 19.00 malam Waktu Indonesia Tengah.
Keterangan dari Inni Farhani saat dihubungi by phone menjelaskan bahwa kegiatan tersebut bersifat diskusi yang dilakukan sebanyak 2 kali.
“Diskusi ada 2 kali. Kemudian diumumkan 6 orang paling aktif dan paling berkontribusi di Forum Anak. Selanjutnya, dari 6 orang tersebut diseleksi secara satu persatu untuk dapat 3 orang terbaik“, ujar Feni, begitu sapaannya.
Ketiganya akan mengikuti seleksi tingkat Provinsi NTB di Kota Mataram. Salah satu dari mereka yang berhasil menjadi yang terbaik akan mengikuti acara puncak pada saat Hari Anak Nasional (HAN) di Kota Jakarta. Biasanya akan dihadiri oleh Presiden RI serta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.
“Kami bertiga akan disematkan Selempang Duta Anak oleh Walikota Bima sebelum berangkat ke tingkat Provinsi NTB“, lanjutnya.
Forum Anak berfungsi untuk memberikan kesempatan pada anak untuk mengubah anak lainnya untuk lebih baik dalam memperoleh haknya sebagai anak. Hak tersebut sebagaimana hak sebagai manusia untuk dapat menyampaikan pendapat sebagaimana dinyatakan oleh Konvensi Hak Anak Sedunia yang selaras dengan UU Perlindungan Anak Nomor 23 Tahun 2002.
Disamping itu, Forum Anak dapat memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk memanfaatkan waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat. Sehingga anak-anak dapat menyampaikan ide terkait kepentingan anak dan permasalahan anak untuk dipecahkan secara bersama dengan pemerintah daerah.
Syarat yang harus dipenuhi untuk mengikuti seleksi Duta Anak adalah harus memiliki kemampuan dalam berbicara di depan umum. Hal ini sangat penting mengingat tugas utama seorang Duta adalah dapat menjadi tutor yang baik.
Duta Anak yang terpilih untuk kedepannya diharapkan akan menjadi Pelopor dan Pelapor dalam mewujudkan Kota Bima sebagai Kota Layak Anak. (NR)