Sumbawa- – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistika Provinsi NTB, Dr. Najamuddin Amy, S.Sos.,M.M mengambil inisiatif untuk adakan talkshow NTB Maju Melaju menegaskan betapa pentingnya literasi digital kepada Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) seluruh NTB di Taman Mangga Kabupaten Sumbawa, Sabtu (16/12).
Acara Talkshow tersebut di dedikasikan untuk daerah Prov NTB yang berulang tahun ke-65 untuk meningkatkan dan memperkuat pemahaman para kepala sekolah terkait penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam dunia pendidikan. Doktor Najam memberikan materi yang mencakup strategi dalam pengintegrasian teknologi di lingkungan pendidikan, pemanfaatan aplikasi pendidikan digital, serta upaya meningkatkan literasi digital di kalangan siswa.
“Karena memang ada beberapa literasi digital yang harus disampaikan untuk Bapak/Ibu terutama kepala sekolah, kemudian bisa dishare kepada anak-anak kita tentang transformasi digital yang menjadi tugas dari Diskominfotik Provinsi NTB dan Sumbawa” Jelas Doktor Najam saat memberikan Paparan.
Dalam paparannya, Doktor Najam juga menyatakan, bentuk komitmen pemerintah Provinsi NTB dalam menggalakkan Literasi digital NTB menuju nilai tinggi di atas rata-rata Nasional, sehingga pada puncak HUT NTB akan ada penandatangan MoU terkait Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) yang akan di tandatangani oleh PJ Gubernur bersama dengan bupati dan Walikota se Provinsi NTB.
“Akan ada penandatangan MoU terkait dengan SPBE yang akan di tandatangani oleh PJ Gubernur bersama dengan bupati dan walikota se 10 kabupaten kota”. Jelasnya.
Ditambahkan Doktor Najam bahwa ada 4 pilar literasi digital yang harus dikuasai. pertama kecakapan digital, kemampuan menulis di dunia Maya, sehingga tidak tercederai oleh berita hoax. Kedua etika digital kita di dunia Maya, selanjutnya safety digital dan terakhir budaya digital.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari para kepala sekolah, yang melihat literasi digital sebagai aspek penting dalam mendukung pembelajaran di era digital. Mereka mengakui bahwa pengetahuan tentang teknologi akan membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan siswa untuk beradaptasi dengan perubahan yang terus-menerus.
Kadis Kominfotik NTB, Doktor Najam berharap pada Peringatan HUT ke-65 NTB tersebut menjadi momentum untuk terus mengevaluasi dan memperkuat infrastruktur, arsitektur digital dan penyiapan SDM digital sehingga dapat mendukung sektor pendidikan serta langkah tersebut akan memberikan dampak positif dalam meningkatkan mutu pendidikan di NTB.
*Doktor Najam mengajak Dinas Dikbud, MKKS dan Dewan Kebudayaan untuk berkolaborasi bersama Dinas Kominfotik meningkatkan literasi digital melalui Program Kominfotik Goes to CIVICs (City, Villages, Campus and School).