Gowes+Si Tebel Bersama Bupati H.Fauzan Khalid.

Gerung, Diskominfotik- Bupati Lombok Barat disela-sela kesibukannya dalam memimpin Lombok Barat pada hari jumat ini 27 Agustus 2021 seperti biasanya menyempatkan diri untuk berolah raga bersama-sama dengan jajarannya antara lain Para Asisten, Para Kepala OPD, Para camat, dan ASN yang ada di lingkup Pemda Lobar dengan bersepeda yang dimulai dari Bencingah Agung Ktr Bupati Lobar dan berakhir di Desa Kebun Ayu Gerung. Kegiatan ini sangat bermampaat untuk meningkatkan dan menjaga kesehatan lebih-lebih di masa Pandemi covid 19 ini dibutuhkan kesehatan yang prima untuk meningkatkan imun. Kegiatan-kegiatan seperti ini harus dilakukan secara rutin sehingga nantinya kita terbiasa dengan pola hidup sehat.

Bupati H.Fauzan Khalid mengajak masyarakat ikuti gowes mengelilingi lingkungan pedesaan yang ada di kecamatan Gerung.
Kegiatan Gowes yang di ikuti oleh Asisten, Kepala OPD, Camat, Para ASN, Kepala desa dan masyarakat di kecamatan Gerung, kegiatan Gowes rencananya akan diagendakan setiap bulan .
Gowes yang start nya mengambil tempat di bencingah Agung dan Finish di desa Kebon Ayu.
Dalam Perjalanan Gowes nya Bupati menyempatkan diri untuk berbelanja di pedagang kecil dalam rangka mendukung sebuah gerakan yaitu Si Tebel (Silaq Te Pade Belanje Lek Batur Mesaq Lek Pedagang Kodeq).
Bupati Disela-sela kegiatan gowesnya menyampaikan beberapa hal terkait kegiatan Gowes kali ini antara lain “banyak hal yang bermampaat yang kita dapat dari kegiatan ini di samping untuk menjaga kesehatan kita dengan berolah raga kita juga dapat mempromosikan wisata desa yang mana Desa Kebon Ayu termasuk dari 7 desa yang di blow up oleh Dinas Pariwisata sampai ke media nasional. Di samping itu kami mengajak semua kita untuk mendukung Gerakan Si Tebel dengan berbelanja di pedagang kecil sehingga Bisa membantu perekonomian masyarakat, walaupun tidak berimplikasi langsung ke kita namun dalam jangka menengah akan merasakan manfaat dari pemulihan ekonomi.” tandasnya.(Diskominfotik/Very/Ria).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *