Kota Bima – MAN 2 Kota Bima ditetapkan sebagai Juara Umum pada serangkaian kegiatan dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) ke-76 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Kota Bima Tahun 2022. Kantor Kementerian Agama Kota Bima menggelar Pekan Olahraga dan Lomba Akademik. MAN 2 Kota Bima memperoleh 9 emas, 6 perak dan 7 perunggu, sehingga ditetapkan sebagai Juara Umum HAB tingkat Kota Bima.
Adapun medali yang berhasil dikoleksi MAN 2 Kota Bima adalah 9 emas dengan perincian 3 medali emas KSM tingkat SMA/MA/SMK, yakni bidang studi Biologi, bidang studi Geografi, dan bidang studi Ekonomi. Kemudian 2 medali cabang tilawah tingkat SMA/MA kategori PA dan PI. Selanjutnya 4 medali emas dari bidang olahraga, yakni cabang atletik tingkat MA 100 M PA dan PI, Sepak Takraw tingkat MA dan Bola Voli Guru Campuran.
Medali Perak ada 6 dengan perincian 4 medali perak KSM tingkat SMA/MA/SMK, yakni bidang studi Matematika, bidang studi Geografi, bidang studi Ekonomi, dan KIR tingkat SMA/MA pada kategori makalah. Selanjutnya 2 medali perak dari bidang olahraga, yakni cabang atletik tingkat MA 100 M PA dan 400 M PA.
Untuk medali perunggu ada 7 dengan perincian 3 medali perunggu KSM tingkat SMA/MA/SMK, yakni bidang studi Biologi dan bidang studi Matematika, dan KIR tingkat SMA/MA pada kategori makalah serta 1 medali cabang Tahfiz juz 1-3 tingkat MA/SMA PI. Selanjutnya 3 medali perunggu dari bidang olahraga, yakni cabang atletik tingkat MA 100 M PA serta cabang atletik tingkat MA 400 M PA dan PI.
Kepala MAN 2 Kota Bima Muslihah, S.Pd mengungkapkan bahwa prestasi siswa maupun guru sangat luar biasa pada berbagai lomba HAB tahun ini. Hal ini berkat kerja keras dan semangat yang tinggi dari keluarga besar MAN 2 Kota Bima. Sehingga dapat menjadi yang terbaik dan ditetapkan sebagai Juara Umum.
“Alhamdulillah, Saya bangga dan memberikan apresiasi kepada keluarga besar MAN 2 Kota Bima, berkat kerja keras dan semangat tinggi. Semoga dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi di event yang lainnya”, harapnya. (NR)