Mataram, NTB – Team PORPROV Cabang olahraga Bulutangkis Kota Mataram akhirnya terbukti berhasil Sapu Bersih Medali pada kejuaraan Kapolda Cup PBSI NTB 2022 dalam rangka HUT Bhayangkara ke 76 di GOR Bulutangkis Warna Agung Mataram 21-27 Juni 2022.
Sebelumnya, Ketua KONI Mataram H Firadz Pariska mengatakan bahwa atlet Porprov Cabor Bulutangkis KONI Mataram akan Sapu Bersih Medali di ajang Kapolda Cup 2022.
“Untuk target sendiri, Koni Mataram akan sapu bersih semua medali di semua kelas, diantaranya Tunggal Remaja Putra, baik Emas, perak dan perunggu kita akan ambil semua,” tegasnya.
Tak hanya sapu bersih, Firadz juga secara spesifik menegaskan medali emas akan diraih di kelas Tunggal Taruna Putra, Tunggal Dewasa Putri.
Ketua KONI Mataram, H Firadz Pariska
“Kita sapu bersih, kita ambil semua,” katanya.
KONI Mataram dalam Kejuaraan Bulutangkis tingkat Provinsi Kapolda Cup 2022 ini mengirim 12 atlet Bulutangkisnya, masing-masing 7 putra dan 5 putri.Diantaranya, Atlet Putra : Ali, Bilal, Rizki, Putra, Wahyu, Yudi dan Salman. Sementara Atlet Putri : Lora, Aura, Rani, Nadia, dan Syakira.
Firadz menjelaskan bahwa atlet Bulutangkis Kota Mataram yang diikutkan dalam Kejuaraan Kapolda Cup 2022 ini intesif berlatih dengan melakukan pemusatan latihan di Pelatda Sangkareang Kota Mataram di GOR Bulutangkis JBC Tanjung Karang.
“Mereka adalah atlet-atlet yang sudah terseleksi melalui penjaringan seleksi yang ketat,” ungkap Firadz.
Berikut daftar atlet Bulutangkis Kota Mataram yang berhasil meraih medali ;
Aura jovitania (juara 1 tunggal dewasa putri
Afifah lora hidayatul umamah (juara 2 tunggal dewasa putri
Rani cahyani (juara 3 tunggal dewasa putri
M. Rizky wahyudi ( juara 1 tunggal taruna putra)
Salman alfarisi (juara 2 tunggal taruna putra)
Tadbir kusuma putra (juara 3 tunggal taruna putra)
Bilal hamka (juara 1 tunggal remaja putra dan juaran 2 tunggal pemula putra)
M. Alian hardi ( Juara 3 tunggal pemula putra). (Tim KM Mataram)