Berbagai kegiatan dilakukan masyarakat dengan kejadian atau adanya fenomena alam yaitu gerhana bulan yang terjadi rabu malam kemarin. Seperti yang dilakukan oleh ribuan santri pondok pesantren darul falah pagutan kota mataram yang menggelar sholat gerhana bulan. (27/5/2021)
Namun demikian, sebelum fenomena alam gerhana bulan ini muncul. diawali dengan sholat magrib berjamaah. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan sholawat dzikir dan do’a.
Kemudian, setelah gerhana bulan muncul ribuan santri ini melaksanakan sholat gerhana bulan yang dipimpinan langsung oleh pimpinan pondok pesantren Tgh.Mmuammar Arafat dengan penuh khusuk dan hidmat sesuai dengan tuntunan atau tata cara pelaksanaan sholat gerhana bulan.
Muammar mengatakan pelaksanakan sholat gerhana bulan ini menjadi iktibar dan pembelajaran bagi umat manusia bagaimana gelapnya dunia nanti pada hari kiamat seperti gelapnya malam pada fenomena alam gerhana bulan ini.
Untuk itu, ia mengajak umat muslim untuk terus meningkatkan keimanan dan lebih mendekatkan diri kepada allah subhanahu wata’ala.
Dengan sholat gerhana ini diharapkan menjadi iktibar dan pembelajaran bagi umat manusia untuk terus meningkatkan keimananan dan mendekatkan diri kepada sang kholiq.
Sementara pada fenomena alam gerhana bulan yang terjadi atau muncul sekitar pukul 19.18 wita tadi malam ini menjadi momentt bagi masyarakat untuk melihat dan mengabadikannya langsung dengan ponsel mereka. (Asep Kontributor KM)