KSU Rinjani Minta Dihidupkan Kembali Agar Program Bank Sapi Bisa Terwujud

Tiga orang pengurus Koperasi Serba Usaha (KSU) Rinjani tadi sore berkunjung ke Dinas Koperasi UKM NTB. KSU Rinjani yang beralamat di jalan angsoka mataram ini rencana akan menghidupkan atau mengurus izin kembali Koperasi yang beberapa tahun telah pakum pasalnya sebuah program yang akan mereka jalankan tidak akan bisa terealisasi jika Koperasi yang bersangkutaa tidak aktif kembali. (21/04/2021)
 
Rencana program atau kegiatan yang akan dijalankan adalah program Bank Sapi, dimana, program ini rencanya akan menelan biaya cukup besar yakni sekitar 2 triliunan rupiah yang berasal dari Kementerian Pertanian RI, dengan target ratusan peternak sapi, masing -masing satu peternak akan memperoleh 3 ekor sapi dalam bentuk kredit.
 
Terkait dengan hal itu, Kepala Dinas Koperasi UKM NTB Drs.H.Wirajaya Kusuma,MH meminta kepada Moh.Ikhwan, SH selaku Kasi Kelembagan Koperasi agar membantu mengaktifkan kembali kepengurusan KSU Rinjani sehingga apa yang menjadi program KSU Rinjani bisa terlaksana dengan baik dan lancar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *