Program Jum’at Salam Pj Gubernur NTB: Perkuat Silaturahmi antargenerasi untuk Kemajuan Bersama

Lombok Tengah – Dalam rangka merekatkan interaksi antar sesama birokrasi, khususnya yang ada di Lingkungan Pemprov NTB, Pj Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si menyampaikan harapan kepada birokrasi pejabat senior, yunior, maupun para ASN, untuk tetap menjaga relationship antargenerasi birokrat. Hal tersebut disampaikan Pj Gubernur NTB di Gedeng Gede Puyung, melepas para birokrat yang telah memasuki masa purnabhakti (22/12/2023). Kegiatan sebelumnya pagi hari, masih dalam Program Jum’at Salam, dilakukan penamaan tiga ruas jalan dan penanaman pohon perindang di sekitar kawasan BIZAM.

“Mengingat tantangan berbagai penyakit yang dihadapi manusia kian berkembang. Menurut catatan dari Kementerian Kesehatan, diprediksi penyakit yang paling banyak diderita manusia di Indonesia adalah Penyakit Jiwa. Oleh karenanya mari kita rekatkan silaturahmi, bekerja tanpa stres berlebihan, banyak adakan kegiatan yang menggembirakan seperti stand up comedy dan lain-lain,” tuturnya.

Dijelaskannya, pihak Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Mataram, bukan hanya mengobati masyarakat saja, tetapi perlu ada upaya untuk membuat kegiatan pencegahan ke arah penyakit jiwa kepada masyarakat termasuk birokrasi. Berkomunikasi dengan para psikolog dan membuat kegiatan yang menggembirakan. Ditambahkannya, Kepala BKD yang juga sebagai Sekretaris Korpri NTB bisa bersinergi membuat kegiatan yang merekatkan interaksi sehat di dalam birokrasi.

“Perkuat silaturahmi, antara birokrat senior dan yunior, antara staf sehingga terbangun komunikasi yang bagus. Potensi penyakit jiwa pada semua lini kehidupan yang menjadi tren ke depan bisa dicegah. Semua kita ingin sehat. Contohnya pak Sahdan, yang juara kalau standup comedy diantara kita yang eselon II,” tandasnya berkelakar.

Miq Gite juga menyampaikan pentingnya saling mendukung dan menguatkan untuk kemajuan bersama. NTB Maju Melaju bersama masyarakat melaui program yang bermanfaat dan menggembirakan. Tiap mandat ada batasannya, dan pasti ada yang menggantikan dan ada yang digantikan.

Acara berlangsung santai dan khidmat, pejabat Eselon II yang Purnabhakti yaitu Ridwansyah (mantan Kadis PUPR), Madani Mukarom (Mantan Asisten I), dr. Eka (Mantan Asisten III) dan Dr. Amry Rahman (Mantan Kepala BRIDA). Untuk Program Jum’at Salam baru dilanjutkan pada tahun 2024, sekitar pertengahan Januari. Selama Oktober – Desember 2023, telah sembilan kali diadakan di berbagai kabupaten/kota se-Nusa Tenggara Barat. (dyd/kominfotikntb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *